Pemeriksaan Audiometri pada Poliklinik THT di RSUD Sultan Suriansyah



Banjarmasin - RSUD Sultan Suriansyah Kota Banjarmasin telah memiliki Layanan Pemeriksaan Audiometri. Pemeriksaan Audiometri adalah suatu pemeriksaan yang dilakukan dengan tujuan untuk memeriksa fungsi pendengaran seseorang dengan cara mendengarkan suara, nada, atau frekuensi tertentu. Pemeriksaan medis ini dilakukan untuk mengetahui apakah terjadi gangguan pendengaran setelah prosedur operasi dilakukan pada pengidap tumor yang terdapat pada telinga atau area di sekitarnya. Tidak hanya itu, pemeriksaan Audiometri juga dilakukan dengan tujuan untuk menentukan apakah seseorang membutuhkan alat bantu dengar, atau prosedur operasi guna meningkatkan kemampuan mendengar.


Pemeriksaan Audiometri dapat dilakukan dengan mengunjungi Poliklinik THT di RSUD Sultan Suriansyah Kota Banjarmasin. Pelayanan pendaftaran buka setiap hari senin - kamis dari jam 08.00 sampai jam 13.00 WITA, hari Jum'at dan Sabtu jam 08.00 sampai jam 11.00 WITA. Pelayanan ini dapat digunakan oleh pasien BPJS dan Umum. (m)

Post a Comment

Previous Post Next Post